Cara Alami Mengatasi Penyakit Keloid

Penyakit keloid adalah sebuah gangguan kesehatan yang terjadi pada permukaan kulit, dimana jika kulit kita terluka, maka akan menyebabkan sebuah jaringan parut yang sangat berlebihan. penyakit keloid kebanyakan disebabkan karena masalah keturunan atau genetik, akan tetapi tidak sedikit pula penyakit keloid disebabkan karena pola hidup yang kurang sehat.
Cara Alami Mengatasi Penyakit Keloid
Keloid sebelum dan sesudah diobati
Penyakit keloid sebenarnya tidak terlalu berbahaya bagi kesehatan tubuh kita, akan tetapi sangat menganggu kita, terlebih jika benjolan keloid tersebut terlihat sangat jelas dan membesar, maka akan menimbulkan rasa percaya diri menjadi berkurang.

Akan tetapi tidak usah khawatir, karena masih ada cara menghilangkan penyakit keloid dengan mudah, kita bisa mengatasi keloid dengan salep ataupun pergi ke dokter untuk meminta ramuan obat. Namun sebenarnya tahukah Anda cara mengatasi keloid dengan lebih mudah dari pada itu?

Cara menghilangkan penyakit keloid mudah dan efektif adalah dengan menggunakan bahan alami. selain bahan alami mudah untuk digunakan dan didapatkan, ketika kita merawat penyakit keloid secara alami, maka kita tidak akan dipusingkan dengan efek samping penggunaan. Jika Anda mengalami penyakit keloid simak tips berikut ini.

Tips Cara Alami Mengatasi Penyakit Keloid Mudah dan Efektif

1. Lemon
Sejak jaman dahulu kala, buah lemon sangat dipercaya mampu merewat kesehatan kulit dengan baik, hal tersebut memang benar, karena lemon mengandung senyawa vitamin C yang sangat tinggi, dimana senyawa tersebut sangat berguna untuk menjaga kesehatan kulit, salah satunya berguna untuk menghilangkan keloid secara alami, caranya adalah dengan mengoleskan air perasan lemon secara merata ke bagian kulit yang terdapat keloid, tidak perlu dibilas, biarkan hingga meresap kering.

2. Mentimun
Selain lemon mentimun juga memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi, selain itu mentimun juga mengandung zat silika yang sangat berkhasiat untuk mengobati penyakit keloid, karena zat silika tersebut dapat memicu pertumbuhan kolegan, sehingga jaringan parut pada keloid akan hilang dengan sendirinya. Caranya adalah dengan menghaluskan mentimun secukupnya, lalu oleskan pada bagian kulit yang bermasalah, lakukan hal tersebut sebelum tidur dan biarkan hingga saat terbangun pagi hari.

3. Sari bawang merah
Bawang merah sejak dahulu juga dikenal dapat membantu merawat kesehatan kulit, bawang merah mengandung senyawa antioksidan yang sangat tinggi, dimana kandungan tersebut sangat berguna untuk menghilangkan keloid yang sedang Anda derita, cara menghilangkan keloid dengan bawang merah sangatlah mudah, pertama potong bawang merah menjadi kotak, masukan bawang merah tersebut kedalam kain katun tipis dan ikat dengan simpul. Lalu peras potongan bawang merah tersebut hingga mengeluarkan air atau sarinya, terakhir oleskan secara merata sari bawang merah tersebut ke bagian keloid Anda, tidak perlu membilas cukup diamkan hingga meresap kering. Itulah beberapa cara mengatasi penyakit keloid secara alami ampuh dan efektif.